Tulang Bawang Barat, Kemenag (Humas) – Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tulang Bawang Barat, Drs. H. Sanusi bersama Kasubbag TU, H. Anthon Shofari, M.Pd.I., memberikan dukungan semangat secara langsung pada Tim Fahmil Qur’an Kafilah Tulang Bawang Barat, pada MTQ ke -51 Tingkat Provinsi Lampung, Kamis, (14/11/2024).
Pada kesempatan tersebut Sanusi mengatakan kepada tim rasa bangga dan apresiasi yang mendalam atas semangat dan usaha yang telah ditunjukkan. “Kalian adalah para duta Al-Qur’an yang membawa harapan besar dalam menguatkan dan mengembangkan nilai-nilai Al-Qur’an di tengah-tengah masyarakat kita”, Ucapnya.
“Saya yakin dengan bimbingan para pelatih dan doa seluruh masyarakat, tim Fahmil Qur’an kita akan mampu memberikan penampilan terbaiknya” ungkap Sanusi.
Di sela menyaksikan penampilan musabaqah Kasubbag TU, juga memotivasi tim Fahmil, “Semoga ajang ini menjadi tempat bagi kalian semua untuk meraih prestasi, mengasah kemampuan, dan memperdalam pengetahuan Al-Qur’an, sehingga setiap ayat yang kalian baca, hafalkan, dan pahami mampu membawa cahaya kebaikan bagi lingkungan sekitar kalian”, harap Anthon. (Nf/Ea)